Dalam rangka mempererat jalinan kerjasama antar universitas di dalam negeri, terutama dengan sesama universitas yang terletak pada wilayah yang rawan bencana, Pimpinan Fakultas Teknik Universitas Tadulako (UNTAD), Kota Palu, Sulawesi Tengah berinisiatif untuk melaksanakan kunjungan kerja ke Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala, pada tanggal 15 dan 16 September 2022. Kunjungan kerja dilaksanakan oleh Dekan Fakultas Teknik UNTAD, Dr. Eng. Ir. Andi Rusdin, S.T., M.T., M.Sc., Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Ir. Tutang Muhtar K., S.T., M.Sc., dan Dosen Jurusan Teknik Sipil Bidang Geoteknik, Dr. Ir. Sukiman Nurdin, S.T., M.Sc. IPM. Kunjungan kerja ini disambut dengan hangat oleh Dekan FT USK, Prof. Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC, dan Ketua Jurusan Teknik Sipil FT USK, Dr. Ir. Yusria Darma, S.T., M.Sc.
Tujuan utama kunjungan kerja tersebut adalah dalam rangka meningkatkan capaian Kinerja dalam kegiatan Tridarma Perguruan Tinggi UNTAD yang menjadikan USK sebagai benchmark mitra institusi yang telah lebih dahulu bergerak maju dalam bidang penelitian, terutama di bidang kebencanaan.
Pada kunjungan ini terdapat 3 agenda utama, yaitu Penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara Fakultas Teknik UNTAD dan USK yang menjadi payung bagi implementasi kerjasama yang lebih konkrit di unit-unit kerjanya. Sejak November 2019, USK dan UNTAD pada dasarnya telah terlibat dalam pelaksanaan kerjasama internasional antara University College London (UCL) Inggris, USK (melalui Pusat Riset Tsunami dan Mitigasi Bencana (TDMRC) dan Prodi S1 Teknik Sipil), dan UNTAD (melalui prodi S1 Teknik Sipil), dalam proyek penelitian multi-tahun “Resilient School Hubs Project” yang dikoordinatori oleh Dr. Ir. Ella Meilianda, S.T., M.T. (Sekjur JTS) dari pihak USK, Dr. Ir. Sukiman Nurdin, S.T., M.Sc. IPM (Dosen Geoteknik) dari pihak UNTAD. Untuk itu, agenda kedua kunjungan ini adalah penandatanganan Implementation Agreement (IA) antara Prodi S1 Teknik Sipil FT UNTAD dan FT USK sebagai salah satu implementing units yang telah dan masih akan aktif melakukan kerjasama riset dan pengabdian masyarakat dalam beberapa tahun ke depan. Penandatanganan MoA dan IA turut disaksikan oleh Wakil Dekan I FT USK
Agenda ketiga yaitu pelaksanaan kuliah tamu dari Dosen dan Praktisi pelaksanaan konstruksi pasca bencana di wilayah Sulawesi Tengah, yaitu Dr. Ir. Sukiman Nurdin, S.T., M.Sc. IPM. Kuliah tamu dilaksanakan pada hari Jum’at siang di Balai Keurukon Fakultas Teknik USK, dengan judul “Study Forensik terhadap Kerusakan Struktur Akibat Likuifaksi dan Proses Rekonstruksinya pada Gempa Palu 2018 di Sulawesi Tengah”. Kuliah tamu dipersiapkan oleh Himpunan Mahasiswa Sipil (HMS) yang diketuai oleh Salman Al-Farisy, dan diikuti oleh sekitar 100 peserta yang terdiri dari para dosen di lingkungan Jurusan Teknik Sipil, para peneliti dari TDMRC, dan mahasiswa prodi S1 dan S2 Jurusan Teknik Sipil USK.